Menu

Mode Gelap
Kapan Musim Kemarau 2024? Begini Penjelasan BMKG Kota Semarang Dikepung Banjir Suhartoyo Terpilih Menjadi Ketua Makhamah Konstitusi 2023-2028 Bawaslu: Empat Kabupaten dan Kota di Papua Rawan Tinggi Dalam Pemilu 2024 GBT Siap Gelar Piala Dunia U-17

Badan Usaha Negara · 8 Jun 2022 09:30 WIB ·

Waskita Kembali Raih Kontrak Baru Rp517 M


Waskita Kembali Raih Kontrak Baru Senilai Rp517 M. (Foto: Waskita) Perbesar

Waskita Kembali Raih Kontrak Baru Senilai Rp517 M. (Foto: Waskita)

JURNALPOST | Jakarta – Setelah beberapa hari sebelumnya memenangkan tender proyek Remedial dan proyek penanganan sedimentasi bendungan di Sumbawa, kini PT Waskita Karya meraih proyek peningkatan dan modernisasi jaringan irigasi sungai Citarum senilai Rp 517 miliar, Jumat (3/6/2022).

Pertama, perseroan akan mengerjakan proyek rehabilitasi, peningkatan dan modernisasi Jaringan Irigasi saluran sekunder, Salamdarma Kiri kanal Sungai ,saluran sekunder (SS) Gadung, dan Pawelutan yang berlokasi di Subang senilai Rp 275 miliar. Lalu saluran sekunder dan saluran irigasi di Kabupaten Karawang senilai Rp 242 miliar.

Senior Vice President (SVP) Corporate Secretary Perseroan, Novianto Ari Nugroho mengatakan, pemanfaatan sumber daya air yang optimal dan efisien diharapkan dapat meningkatkan hasil pertanian serta dapat memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar.

“Lokasi tepatnya di Kabupaten Karawang dan Kabupaten Subang disana banyak sekali lahan pertanian. Selain untuk jaringan pengairan untuk pertanian, sungai ini juga menjadi sumber utama kebutuhan primer bagi masyarakat sekitar,” ujar Novianto kepada Jurnalpost melalui rilisnya, Kamis (16/6/2022).

Sedangkan scope pekerjaan Waskita dalam proyek ini meliputi Pekerjaan Saluran, Pekerjaan Saluran Modernisasi, Pekerjaan Jalan Inspeksi dan Pekerjaan Persiapan Modernisasi dengan jangka waktu pengerjaan selama 720 hari.

Penandatanganan kontrak dilakukan oleh SVP Infrastructure I Division, I Nyoman Agus Pastima dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jaringan Irigasi Direktorat Jendral Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Muhammad Farij Arif Riyanto dan Iwan Ruswandi. Penandatanganan tersebut berlangsung di Kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum pada Jumat, 3 Juni 2022.

“Sekedar diketahui, sampai dengan bulan April 2022, Perseroan telah membukukan NKB sebesar Rp5,68 Triliun atau mencapai 24,93 persen dari target kontrak baru pada 2022 senilai Rp30 Triliun. Dengan tambahan NKB ini, Perseroan sangat optimistis target NKB tahun ini dapat tercapai,” pungkas Novianto dengan optimis.

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Anggota Parlemen Minta Jasa Marga Terapkan MLFF Tahun Ini

3 Mei 2023 - 12:09 WIB

DPR RI

Peran Digitalisasi Dalam Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2023

2 Mei 2023 - 21:39 WIB

DPR RI

Kementerian BUMN Dukung Pasar Murah BUMN

15 Juni 2022 - 14:00 WIB

Sucofindo

806 Pengusaha Diverifikasi Sucofindo, 616 Raih Sertifikat TKDN

15 Juni 2022 - 13:25 WIB

Sucofindo

Sucofindo Raih The Most Promising Company in Strategic Marketing

13 Juni 2022 - 15:55 WIB

Sucofindo

PAA PT Bukit Asam Dinyatakan Layak Operasi

13 Juni 2022 - 15:50 WIB

Sucofindo
Trending di Badan Usaha Negara